Tips Bermain Futsal Untuk Pemula_Futsal sudah jadi olahraga yang sangat laris untuk dimainkan, tidak hanya bagi kalangan muda, beberapa karyawan kantor hingga om-om yang sudah beranjak kepala empat juga ikut gemar bermain olahraga ini. Permainan yang terdiri dari sepuluh orang dan terbagi atas dua tim ini mengisi lapangan yang hanya berkisar 30 x 20 m2. Ya, bisa dibilang arena yang cukup sempit untuk dimainkan ber-sepuluh, tetapi memang inilah salah satu daya tarik permainan ini.
Olahraga yang ada sejak 1930 di Montevideo, Uruguay ini mendapat perhatian di seluruh Amerika Selatan, terutama di Brazil. Hingga akhirnya kita juga bisa merasakan permainan futsal di negeri kepulauan ini. Nah, Untuk seorang yang baru saja mengenal futsal, kali ini kami akan membahas tips yang bisa kamu pakai untuk beraksi di lapangan.
1. Lakukan Pemanasan Terlebih Dahulu.
Setiap jenis olahraga mengharuskan para pemain untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu. Pemanasan merupakan hal penting agar otot tidak kaku saat Anda bermain futsal. Lakukanlah pemanasan sekurang-kurangnya 5 menit dan fokuskan pada bagian kaki, karena pada bagian tubuh inilah yang sering digunakan dalam bermain futsal.
2. Pahami Pola Permainan Tim Lawan Maupun Kawan
Permainan Futsal adalah permainan tim, bagi tim yang mampu bekerja sama dengan baik sudah dapat dipastikan mampu menguasai jalannya pertandingan. Futsal yang terdiri dari empat orang ini secara sederhana biasanya menggunakan taktik 1-2-2 ketika berada dalam kondisi bertahan dan taktik 1-1-2-1 ketika berada dalam kondisi menyerang.
Bagi kamu yang baru memulai debut di lapangan futsal, sebaiknya kamu perhatikan gaya bermain yang akan dilakukan oleh tim kamu, siapa yang handal dalam pertarungan individu, siapa yang bertugas sebagai passer dan siapa yang ahli dalam menjaga pertahanan. Dengan begitu kamu juga harus segera menentukan posisi yang akan kamu ambil dalam bermain sehingga kolaborasi antar pemain mendapatkan ritmenya.
Lalu, jangan lupa untuk memperhatikan permainan lawan. Tentunya agar kamu mampu melihat serta mengambil celah yang dibuat oleh lawan sehingga mendapatkan peluang untuk mencetak gol. Olahraga ini bertujuan untuk mendapatkan gol bukan? Kecuali kamu masuk menuju lapangan hanya untuk bersenang-senang.
3. Jangan Memaksakan Diri
Ini merupakan persoalan yang cukup penting, ketika kamu bermain sangat individualis dalam permainan futsal, tim kamu sudah dipastikan berakhir dengan kekalahan. Jika kamu terus-terusan ngotot ingin bermain padahal nafas sudah kembang kempis, bisa dijamin kalau kamu tidak lagi memiliki tim untuk bermain futsal keesokan harinya. Apalagi kamu memasuki lapangan menggunakan kocek bersama alias iuran.
4. Atur Stamina Sebaik Mungkin
Permainan futsal hampir sama dengan sepak bola pada umumnya namun memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Ukuran lapangan yang lebih kecil daripada ukuran lapangan sepak bola bukan berarti menjadikan kamu bisa lebih santai dalam permainan futsal. Kecilnya lapangan futsal menjadikan kamu harus mampu bermain di segala posisi loh.
Kok bisa? Ya, karena kecilnya lapangan tersebut, kamu dan tim akan dipaksa oleh keadaan permainan yang saling melakukan jual-beli serangan. Karena sewaktu-waktu, ketika serangan kamu gagal musuh akan dengan segera sampai ke wilayah kamu untuk melakukan serangan balik, begitupun sebaliknya. Terbayang bukan bagaimana capeknya bolak-balik lapangan?
Selain itu, setiap tim juga harus mahir dalam melakukan rotasi pemain untuk mengantisipasi dan membuat variasi dalam permainan. Rotasi pemain ini sangat.. sangat menguras permainan loh, apalagi permainan dimainkan dengan ritme yang sangat cepat, euh.. cape deh,.. tapi asyik kok.
Olahraga yang ada sejak 1930 di Montevideo, Uruguay ini mendapat perhatian di seluruh Amerika Selatan, terutama di Brazil. Hingga akhirnya kita juga bisa merasakan permainan futsal di negeri kepulauan ini. Nah, Untuk seorang yang baru saja mengenal futsal, kali ini kami akan membahas tips yang bisa kamu pakai untuk beraksi di lapangan.
1. Lakukan Pemanasan Terlebih Dahulu.
Setiap jenis olahraga mengharuskan para pemain untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu. Pemanasan merupakan hal penting agar otot tidak kaku saat Anda bermain futsal. Lakukanlah pemanasan sekurang-kurangnya 5 menit dan fokuskan pada bagian kaki, karena pada bagian tubuh inilah yang sering digunakan dalam bermain futsal.
2. Pahami Pola Permainan Tim Lawan Maupun Kawan
Permainan Futsal adalah permainan tim, bagi tim yang mampu bekerja sama dengan baik sudah dapat dipastikan mampu menguasai jalannya pertandingan. Futsal yang terdiri dari empat orang ini secara sederhana biasanya menggunakan taktik 1-2-2 ketika berada dalam kondisi bertahan dan taktik 1-1-2-1 ketika berada dalam kondisi menyerang.
Bagi kamu yang baru memulai debut di lapangan futsal, sebaiknya kamu perhatikan gaya bermain yang akan dilakukan oleh tim kamu, siapa yang handal dalam pertarungan individu, siapa yang bertugas sebagai passer dan siapa yang ahli dalam menjaga pertahanan. Dengan begitu kamu juga harus segera menentukan posisi yang akan kamu ambil dalam bermain sehingga kolaborasi antar pemain mendapatkan ritmenya.
Lalu, jangan lupa untuk memperhatikan permainan lawan. Tentunya agar kamu mampu melihat serta mengambil celah yang dibuat oleh lawan sehingga mendapatkan peluang untuk mencetak gol. Olahraga ini bertujuan untuk mendapatkan gol bukan? Kecuali kamu masuk menuju lapangan hanya untuk bersenang-senang.
3. Jangan Memaksakan Diri
Ini merupakan persoalan yang cukup penting, ketika kamu bermain sangat individualis dalam permainan futsal, tim kamu sudah dipastikan berakhir dengan kekalahan. Jika kamu terus-terusan ngotot ingin bermain padahal nafas sudah kembang kempis, bisa dijamin kalau kamu tidak lagi memiliki tim untuk bermain futsal keesokan harinya. Apalagi kamu memasuki lapangan menggunakan kocek bersama alias iuran.
4. Atur Stamina Sebaik Mungkin
Permainan futsal hampir sama dengan sepak bola pada umumnya namun memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Ukuran lapangan yang lebih kecil daripada ukuran lapangan sepak bola bukan berarti menjadikan kamu bisa lebih santai dalam permainan futsal. Kecilnya lapangan futsal menjadikan kamu harus mampu bermain di segala posisi loh.
Kok bisa? Ya, karena kecilnya lapangan tersebut, kamu dan tim akan dipaksa oleh keadaan permainan yang saling melakukan jual-beli serangan. Karena sewaktu-waktu, ketika serangan kamu gagal musuh akan dengan segera sampai ke wilayah kamu untuk melakukan serangan balik, begitupun sebaliknya. Terbayang bukan bagaimana capeknya bolak-balik lapangan?
Selain itu, setiap tim juga harus mahir dalam melakukan rotasi pemain untuk mengantisipasi dan membuat variasi dalam permainan. Rotasi pemain ini sangat.. sangat menguras permainan loh, apalagi permainan dimainkan dengan ritme yang sangat cepat, euh.. cape deh,.. tapi asyik kok.